KONTAN.CO.ID - NEW YORK. Pergarakan harga saham AS cukup bervariasi pada hari Rabu (22/8). Indeks Nasdaq memperoleh kekuatan dari saham teknologi, sementara S&P 500 sedikit berubah menandai kenaikan pasar bull terlama. Kasus hukum yang menjerat dua mantan penasihat Presiden AS Donald Trump berkontribusi terhadap kehati-hatian investor. Rilis risalah Komite Pasar Terbuka Federal dari pertemuan kebijakan terakhirnya hanya berdampak sekilas pada indeks utama Wall Street. Risalah itu menunjukkan bahwa bank-bank sentral AS membahas menaikkan suku bunga segera untuk melawan kekuatan ekonomi yang berlebihan, tetapi juga memeriksa bagaimana perselisihan perdagangan global dapat menghantam bisnis dan rumah tangga.
Wall Street mixed, rilis risalah FOMC tak banyak berpengaruh
KONTAN.CO.ID - NEW YORK. Pergarakan harga saham AS cukup bervariasi pada hari Rabu (22/8). Indeks Nasdaq memperoleh kekuatan dari saham teknologi, sementara S&P 500 sedikit berubah menandai kenaikan pasar bull terlama. Kasus hukum yang menjerat dua mantan penasihat Presiden AS Donald Trump berkontribusi terhadap kehati-hatian investor. Rilis risalah Komite Pasar Terbuka Federal dari pertemuan kebijakan terakhirnya hanya berdampak sekilas pada indeks utama Wall Street. Risalah itu menunjukkan bahwa bank-bank sentral AS membahas menaikkan suku bunga segera untuk melawan kekuatan ekonomi yang berlebihan, tetapi juga memeriksa bagaimana perselisihan perdagangan global dapat menghantam bisnis dan rumah tangga.