KONTAN.CO.ID - NEW YORK. Indeks Wall Street kembali menguat dengan kenaikan moderat di akhir perdagangan Selasa (2/7) lantaran memudarnya antusiasme investor atas gencatan senjata dalam perang dagang Amerika Serikat dengan China setelah AS mengancam penerapan tarif tambahan atas barang-barang Eropa. Indeks Dow Jones ditutup menguat 69,25 poin atau 0,26% ke 26.786,68, S&P 500 naik 8,68 poin atau 0,29% ke 2.973,01 dan Nasdaq naik 17,93 poin atau 0,22% ke 8.109,09. Usulan tarif Washington atas barang-barang Uni Eropa senilai US$ 4 miliar dalam perselisihan subsidi pesawat datang ketika ketegangan perdagangan dengan China mereda.
Wall Street naik tipis dibayangi memudarnya optimisme perang dagang AS-China
KONTAN.CO.ID - NEW YORK. Indeks Wall Street kembali menguat dengan kenaikan moderat di akhir perdagangan Selasa (2/7) lantaran memudarnya antusiasme investor atas gencatan senjata dalam perang dagang Amerika Serikat dengan China setelah AS mengancam penerapan tarif tambahan atas barang-barang Eropa. Indeks Dow Jones ditutup menguat 69,25 poin atau 0,26% ke 26.786,68, S&P 500 naik 8,68 poin atau 0,29% ke 2.973,01 dan Nasdaq naik 17,93 poin atau 0,22% ke 8.109,09. Usulan tarif Washington atas barang-barang Uni Eropa senilai US$ 4 miliar dalam perselisihan subsidi pesawat datang ketika ketegangan perdagangan dengan China mereda.