NEW YORK. Bursa AS ditutup sumringah pada transaksi tadi malam (4/8) di New York. Mengutip data Bloomberg, pada pukul 16.00 waktu New York, indeks Standard & Poor's 500 naik 0,7% menjadi 1.938,99. Sedangkan indeks Dow Jones Industrial Average naik 0,5% menjadi 16.569,28. Transaksi tadi malam melibatkan sekitar 5,6 miliar saham. Jumlah tersebut 1,4% lebih rendah dari volume transaksi rata-rata tiga bulanan di Wall Street. Pergerakan sejumlah saham turut mempengaruhi bursa AS. Beberapa di antaranya yakni Berkshire Hathaway yang naik 3,1%, Anadarko Petroelum Corp yang naik lebih dari 4,8%, Noble Energy Inc naik lebih dari 4,8%, dan Michael Kors Holdings Ltd turun 5,9%.
Wall Street rebound dari penurunan pekan lalu
NEW YORK. Bursa AS ditutup sumringah pada transaksi tadi malam (4/8) di New York. Mengutip data Bloomberg, pada pukul 16.00 waktu New York, indeks Standard & Poor's 500 naik 0,7% menjadi 1.938,99. Sedangkan indeks Dow Jones Industrial Average naik 0,5% menjadi 16.569,28. Transaksi tadi malam melibatkan sekitar 5,6 miliar saham. Jumlah tersebut 1,4% lebih rendah dari volume transaksi rata-rata tiga bulanan di Wall Street. Pergerakan sejumlah saham turut mempengaruhi bursa AS. Beberapa di antaranya yakni Berkshire Hathaway yang naik 3,1%, Anadarko Petroelum Corp yang naik lebih dari 4,8%, Noble Energy Inc naik lebih dari 4,8%, dan Michael Kors Holdings Ltd turun 5,9%.