KONTAN.CO.ID - NEW YORK. Reli Wall Street terhenti setelah melewati sesi pergerakan yang liar pada perdagangan Selasa (26/2). Pelaku pasar tengah fokus mengamati beragam data ekonomi Amerika Serikat (AS) dan laporan perusahaan serta menanti kejelasan dari pembicaraan perdagangan AS-China. Mengutip Reuters, Dow Jones Industrial Average turun 33,97 poin atau 0,13 % menjadi 26.057,98, S&P 500 kehilangan 2,21 poin atau 0,08 % menjadi 2.793,9 dan Nasdaq Composite turun 5,16 poin atau 0,07 % menjadi 7.549,30. Perusahaan perkakas Home Depot melaporkan laba kuartal keempat yang disesuaikan sebesar US$ 2,09 per saham, di bawah laba yang diharapkan sebesar US$ 2,16. Perusahaan juga memprediksi kinerja untuk 2019 lebih lemah. Hasil itu membuat saham Home Depot turun sekitar 0,88%.
Wall Street tergelincir di tengah beragamnya data ekonomi AS
KONTAN.CO.ID - NEW YORK. Reli Wall Street terhenti setelah melewati sesi pergerakan yang liar pada perdagangan Selasa (26/2). Pelaku pasar tengah fokus mengamati beragam data ekonomi Amerika Serikat (AS) dan laporan perusahaan serta menanti kejelasan dari pembicaraan perdagangan AS-China. Mengutip Reuters, Dow Jones Industrial Average turun 33,97 poin atau 0,13 % menjadi 26.057,98, S&P 500 kehilangan 2,21 poin atau 0,08 % menjadi 2.793,9 dan Nasdaq Composite turun 5,16 poin atau 0,07 % menjadi 7.549,30. Perusahaan perkakas Home Depot melaporkan laba kuartal keempat yang disesuaikan sebesar US$ 2,09 per saham, di bawah laba yang diharapkan sebesar US$ 2,16. Perusahaan juga memprediksi kinerja untuk 2019 lebih lemah. Hasil itu membuat saham Home Depot turun sekitar 0,88%.