KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Wall Street cenderung tertekan di awal perdagangan hari ini. Kamis (6/10) pukul 21.05 WIB, Dow Jones Industrial Average turun 0,60% ke 30.091. Nasdaq Composite melemah 0,47% ke 11.095. Sedangkan S&P 500 naik 0,16% ke 3.788. Data menunjukkan peningkatan klaim tunjangan pengangguran mingguan. Kenaikan klaim pengangguran ini memicu spekulasi bahwa Federal Reserve mungkin perlu mengurangi siklus pengetatan moneter yang agresif. Jumlah orang Amerika yang mengajukan klaim baru untuk tunjangan pengangguran naik lebih dari yang diharapkan minggu lalu. Tetapi pasar tenaga kerja tetap ketat bahkan ketika permintaan tenaga kerja mendingin di tengah suku bunga yang lebih tinggi.
Wall Street Tertekan, Investor Menunggu Data Tenaga Kerja Jelang Akhir Pekan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Wall Street cenderung tertekan di awal perdagangan hari ini. Kamis (6/10) pukul 21.05 WIB, Dow Jones Industrial Average turun 0,60% ke 30.091. Nasdaq Composite melemah 0,47% ke 11.095. Sedangkan S&P 500 naik 0,16% ke 3.788. Data menunjukkan peningkatan klaim tunjangan pengangguran mingguan. Kenaikan klaim pengangguran ini memicu spekulasi bahwa Federal Reserve mungkin perlu mengurangi siklus pengetatan moneter yang agresif. Jumlah orang Amerika yang mengajukan klaim baru untuk tunjangan pengangguran naik lebih dari yang diharapkan minggu lalu. Tetapi pasar tenaga kerja tetap ketat bahkan ketika permintaan tenaga kerja mendingin di tengah suku bunga yang lebih tinggi.