KONTAN.CO.ID - NEW YORK. Walt Disney mengatakan, akan melipatgandakan belanja modal atau capital expenditure (capex) untuk operasional taman hiburannya menjadi sekitar US$ 60 miliar selama 10 tahun ke depan. CEO Disney Bob Iger dan kepala taman hiburan perusahaan Josh D'Amaro pada pertemuan analis dan investor Wall Street di Walt Disney World Resort di Orlando, Florida Mengumumkan percepatan laju investasi dengan fokus pada bisnis taman hiburan perusahaan. Taman-taman tersebut telah menjadi mesin keuntungan yang dapat diandalkan bagi Disney dan membantu mengurangi kerugian dari bisnis streaming Disney+, yang diperkirakan tidak akan menghasilkan keuntungan hingga tahun depan. Iger menggambarkan taman tersebut sebagai bisnis besar bagi perusahaan hiburan global yang berbasis di California.
Walt Disney Kerek Belanja Modal untuk Taman Hiburan Jadi US$ 60 Miliar dalam 10 Tahun
KONTAN.CO.ID - NEW YORK. Walt Disney mengatakan, akan melipatgandakan belanja modal atau capital expenditure (capex) untuk operasional taman hiburannya menjadi sekitar US$ 60 miliar selama 10 tahun ke depan. CEO Disney Bob Iger dan kepala taman hiburan perusahaan Josh D'Amaro pada pertemuan analis dan investor Wall Street di Walt Disney World Resort di Orlando, Florida Mengumumkan percepatan laju investasi dengan fokus pada bisnis taman hiburan perusahaan. Taman-taman tersebut telah menjadi mesin keuntungan yang dapat diandalkan bagi Disney dan membantu mengurangi kerugian dari bisnis streaming Disney+, yang diperkirakan tidak akan menghasilkan keuntungan hingga tahun depan. Iger menggambarkan taman tersebut sebagai bisnis besar bagi perusahaan hiburan global yang berbasis di California.