JAKARTA. Wakil Menteri Perdagangan (Wamendag) Bayu Krisnamurthi mengatakan sampai kemarin, sudah ada 8.000 ekor sapi impor yang sudah membanjiri pasar di Indonesia. Meskipun demikian, jumlah sapi impor yang masuk itu masih ditambah lagi sampai harga-harga daging sapi dalam negeri kembali stabil. "Sudah ada 8,000 ekor yang masuk sampai kemarin. Mulainya kan sekitar 16 Juli dan baru masuk kurang lebih pekan terakhir Juli-lah. Dan masih akan tambah lagi," tutur Bayu di Istana Negara, Kamis (8/8). Karena banyaknya pasokan daging sapi, Bayu mengatakan saat ini harga daging sapi di pasaran sudah mulai turun. Jika tiga minggu lalu harga sapi masih bertengger di angka sekitar Rp 83.000 hingga Rp 84.000 per kilogram (kg), maka pada saat Lebaran ini, harganya turun sampai sekitar Rp 80.000 per kg.
Wamendag:Sudah ada 8.000 sapi impor masuk
JAKARTA. Wakil Menteri Perdagangan (Wamendag) Bayu Krisnamurthi mengatakan sampai kemarin, sudah ada 8.000 ekor sapi impor yang sudah membanjiri pasar di Indonesia. Meskipun demikian, jumlah sapi impor yang masuk itu masih ditambah lagi sampai harga-harga daging sapi dalam negeri kembali stabil. "Sudah ada 8,000 ekor yang masuk sampai kemarin. Mulainya kan sekitar 16 Juli dan baru masuk kurang lebih pekan terakhir Juli-lah. Dan masih akan tambah lagi," tutur Bayu di Istana Negara, Kamis (8/8). Karena banyaknya pasokan daging sapi, Bayu mengatakan saat ini harga daging sapi di pasaran sudah mulai turun. Jika tiga minggu lalu harga sapi masih bertengger di angka sekitar Rp 83.000 hingga Rp 84.000 per kilogram (kg), maka pada saat Lebaran ini, harganya turun sampai sekitar Rp 80.000 per kg.