Wanita Saudi serbu paket wisata latihan mengemudi



KONTAN.CO.ID - JEDDAH. Sejumlah agen perjalanan di kota Jeddah, Arab Saudi kebanjiran permintaan paket wisata ke luar negeri dari para perempuan negeri itu.

Pasalnya, para perempuan Arab Saudi itu ingin pergi ke negara-negara tetangga untuk belajar mengemudikan mobil.

Para perempuan Arab Saudi itu ingin merasakan terlebih dahulu menyentuh kemudi mobil sebelum masuk ke sekolah mengemudi di dalam negeri. Demikian dikabarkan harian Al-Watan, Rabu (15/11/) waktu setempat.


Untuk memenuhi keinginan ini, agen-agen perjalanan di kota Jeddah membebankan tarif sebesar 1.000 dolar AS atau sekitar Rp 13,5 juta per orang.

Paket perjalanan ini sudah termasuk tiket, akomodasi, dan latihan mengemudi dari para profesional selama lima hari dengan durasi dua jam setiap harinya.

Abdulhadi al-Arjani, anggota Komite Nasional Sekolah Mengemudi Arab Saudi, kepada harian Al-Watan mengatakan, para perempuan Saudi harus belajar mengemudi di dalam negeri.

"Sebab, aturan lalu lintas antara satu negara dan negara lainnya berbeda," kata Al-Arjani.

Sementara itu, seorang pemilik agen perjalanan Abdullah al-Ramadan mengatakan, sebagian besar perempuan yang membeli paket perjalanan memilih Mesir sebagai negara untuk berlatih mengemudi.

Direktorat Jenderal Lalu Lintas Arab Saudi (Muroor) beberapa hari lalu mengumumkan pelajaran mengemudi wajib ditempuh untuk mendapatkan surat izin mengemudi (SIM).

Awalnya, mereka yang ingin mendapatkan SIM harus menjalani ujian mengemudi. Namun kini, SIM tak akan diberikan kecuali pemohon telah mengikuti pelajaran mengemudi antara 30-120 jam.

Juru bicara Muroor, Brigjen Mohammed al-Bassami mengatakan, diperlukan 90-120 jam pelatihan intensif bagi mereka yang sama sekali belum bisa mengemudi.

Sementara, bagi mereka yang sudah bisa mengemudi hanya diharusnya mengikuti pelajaran selama 30 jam. 

Editor: Dessy Rosalina