JAKARTA. Wakil presiden (Wapres) Jusuf Kalla (JK) mengatakan saat ini kondisi ekonomi Indonesia tengah krisis. Namun JK tidak menjelaskan lebih lanjut soal itu. Termasuk indikator krisis yang digunakannya. Di tengah kondisi krisis, kata JK, Indonesia membutuhkan dana yang murah. Catatan KONTAN, seperti krisis 1998 dan 2008, dana utang ini akan digunakan untuk membiayai anggaran negara dan untuk mengantisipasi jika pemerintah harus mengeluarkan dana untuk meredam krisis di sektor keuangan maupun melalui sektor riil. JK menyampaikan situasi saat ini usai bertemu dengan Direktur Bank Dunia untuk Indonesia Rodrigo Chacvez, Kamis (17/9), di Kantornya, Jakarta.
Wapres JK: Ekonomi sedang krisis, RI butuh utang
JAKARTA. Wakil presiden (Wapres) Jusuf Kalla (JK) mengatakan saat ini kondisi ekonomi Indonesia tengah krisis. Namun JK tidak menjelaskan lebih lanjut soal itu. Termasuk indikator krisis yang digunakannya. Di tengah kondisi krisis, kata JK, Indonesia membutuhkan dana yang murah. Catatan KONTAN, seperti krisis 1998 dan 2008, dana utang ini akan digunakan untuk membiayai anggaran negara dan untuk mengantisipasi jika pemerintah harus mengeluarkan dana untuk meredam krisis di sektor keuangan maupun melalui sektor riil. JK menyampaikan situasi saat ini usai bertemu dengan Direktur Bank Dunia untuk Indonesia Rodrigo Chacvez, Kamis (17/9), di Kantornya, Jakarta.