KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Wakil Presiden (Wapres) Ma’ruf Amin mendorong partisipasi aktif para pemangku kepentingan dalam memperkuat program Jaminan Sosial Ketenagakerjaan. Sebab, pemerintah memberikan perhatian kepada para tenaga kerja melalui BPJS Ketenagakerjaan yang mengelola lima jaminan sosial meliputi jaminan kecelakaan kerja, jaminan kematian, jaminan hari tua, jaminan pensiun, dan jaminan kehilangan pekerjaan. “Saya meminta seluruh pemangku kepentingan untuk berpartisipasi aktif dalam penguatan program jaminan sosial ketenagakerjaan,” ujar Ma’ruf pada acara Pencanangan Gerakan Nasional Perlindungan Pekerja Rentan dan Penyerahan Penghargaan Jaminan Sosial Ketenagakerjaan, Kamis (27/10). Menurut Ma’ruf, para pekerja rentan seperti petani, nelayan, peternak, dan pedagang kaki lima membutuhkan perlindungan rasa aman dan tenang dalam bekerja. Untuk itu, diperlukan strategi jaring pengaman sosial untuk mencegah kemiskinan.
Wapres Minta Pekerja Rentan Dapat Perlindungan Jaminan Sosial Ketenagakerjaan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Wakil Presiden (Wapres) Ma’ruf Amin mendorong partisipasi aktif para pemangku kepentingan dalam memperkuat program Jaminan Sosial Ketenagakerjaan. Sebab, pemerintah memberikan perhatian kepada para tenaga kerja melalui BPJS Ketenagakerjaan yang mengelola lima jaminan sosial meliputi jaminan kecelakaan kerja, jaminan kematian, jaminan hari tua, jaminan pensiun, dan jaminan kehilangan pekerjaan. “Saya meminta seluruh pemangku kepentingan untuk berpartisipasi aktif dalam penguatan program jaminan sosial ketenagakerjaan,” ujar Ma’ruf pada acara Pencanangan Gerakan Nasional Perlindungan Pekerja Rentan dan Penyerahan Penghargaan Jaminan Sosial Ketenagakerjaan, Kamis (27/10). Menurut Ma’ruf, para pekerja rentan seperti petani, nelayan, peternak, dan pedagang kaki lima membutuhkan perlindungan rasa aman dan tenang dalam bekerja. Untuk itu, diperlukan strategi jaring pengaman sosial untuk mencegah kemiskinan.