KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Wakil Presiden Jusuf Kalla mengatakan dana desa di tahun 2018-2019 akan diprioritaskan untuk meningkatkan kualitas SDM. Sebab, pada empat tahun sebelumnya, pemerintah telah memprioritaskan dana desa untuk pembangunan infrastruktur. Hal itu disampaikan Kalla saat memberi sambutan pada Rapat Koordinasi Nasional dan Evaluasi Program Pemberdayaan dan Pembangunan Masyarakat Desa Tahun Anggaran 2018 di Hotel Sultan, Jakarta, Rabu (14/11). "Kalau 4 tahun lalu kita utamakan infrastruktur desa, jalan, jembatan, desa, dan sebagainya. Kemudian tahun berikutnya, sampai sekarang pembangunan masyarakatnya," ujar Kalla.
Wapres sebut dana desa akan diprioritaskan untuk tingkatkan kualitas SDM
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Wakil Presiden Jusuf Kalla mengatakan dana desa di tahun 2018-2019 akan diprioritaskan untuk meningkatkan kualitas SDM. Sebab, pada empat tahun sebelumnya, pemerintah telah memprioritaskan dana desa untuk pembangunan infrastruktur. Hal itu disampaikan Kalla saat memberi sambutan pada Rapat Koordinasi Nasional dan Evaluasi Program Pemberdayaan dan Pembangunan Masyarakat Desa Tahun Anggaran 2018 di Hotel Sultan, Jakarta, Rabu (14/11). "Kalau 4 tahun lalu kita utamakan infrastruktur desa, jalan, jembatan, desa, dan sebagainya. Kemudian tahun berikutnya, sampai sekarang pembangunan masyarakatnya," ujar Kalla.