KONTAN.CO.ID - OMAHA. Investor miliarder Warren Buffett mengatakan Berkshire Hathaway Inc sudah sepenuhnya keluar dari saham empat maskapai penerbangan utama AS. Penjualan saham sudah dilakukan dari Delta Air Lines Inc, Southwest Airlines Co, American Airlines Group Inc dan United Airlines Holdings Inc. Penjualan itu merupakan sebagian besar dari penjualan ekuitas senilai US$ 6,5 miliar oleh perusahaan pada bulan April. Melansir Bloomberg, selama pertemuan tahunan yang dilakukan secara live-streamed, Buffett mengatakan bisnisnya telah berubah secara mendasar menyusul kejatuhan ekonomi akibat pandemi virus corona. Dia menolak untuk menyalahkan kinerja CEO maskapai, menambahkan bahwa dia tidak iri dengan pekerjaan mereka, terutama dalam periode seperti ini. Baca Juga: Warren Buffett pegang tunai Rp 2.000 triliun, tapi tak masuk pasar karena alasan ini
"Dunia berubah untuk maskapai dan saya berharap mereka baik-baik saja," kata Buffett pada hari Sabtu di webcast. Dia mengklarifikasi bahwa dia membuat keputusan dan bahwa dia kehilangan uang atas investasinya. "Itu kesalahan saya." Buffett memiliki hubungan yang rumit dengan industri penerbangan selama bertahun-tahun. Setelah investasi yang merepotkan di USAir, Buffett bergurau bahwa ia akan memanggil nomor 800 untuk menyatakan bahwa ia adalah "air-o-holic" jika ia pernah terdorong untuk berinvestasi di maskapai penerbangan lagi. Baca Juga: Warren Buffett: Berkshire telah menjual seluruh saham di maskapai penerbangan AS