KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Waskita Beton Precast Tbk (WSBP) menargetkan di akhir tahun 2019 kontribusi proyek eksternal akan mencapai 50%-60%. Hal tersebut meningkat dibandingkan periode yang sama di tahun 2018 yakni sebesar 34%. “Untuk meningkatkan kontribusi proyek eksternal, perusahaan harus bisa menawarkan harga yang kompetitif dengan produk berkualitas tinggi serta mengedepankan keunggulan perusahaan yaitu pengiriman yang tepat waktu”, kata Jarot Subana, Direktur Utama WSBP, sebagaimana dikutip dari keterangan resmi, Selasa (22/10). Untuk merealisasikan hal tersebut, WSBP berkomitmen melakukan inovasi terhadap produk-produk unggulannya. Terkenal dengan slogan “Dedication for Movement”, WSBP berencana untuk memasarkan produk produk unggulan barunya, diantaranya adalah Spun Pile diameter 1200 mm dengan panjang 50 m yang baru saja diresmikan, Tiang Listrik Beton, RC Pipe diameter di atas 2 meter, Sistem Perkerasan Rigidpavement Waskita Precast atau biasa disebut SprigWP, dan Bantalan Jalan Rel Kereta tipe 1067 dan 1435.
Baca Juga: Waskita Beton (WSBP) Mengandalkan Proyek Tol Spun Pile diameter 1200 mm dan panjang 50 meter tersebut bisa mencakup pasar yang lebih luas baik di dalam dan luar negeri. Spun Pile diameter 1200 mm dengan panjang 50 m ini merupakan Spun Pile pertama terpanjang dengan diameter terbesar di Asia Tenggara.