KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Waskita Karya (Persero) Tbk (WSKT) dan PT Terregra Asia Energy Tbk (TGRA) telah melakukan penandatanganan Master Agreement Pembangunan 5 Pembangkit Listrik Tenaga Mikrohydro (PLTMH) di Provinsi Sumatra Utara dan 2 PLTA di Provinsi Nanggroe Aceh Darussalam, dengan total nilai investasi mencapai Rp 12,5 trilliun. Senior Vice President EPC Division Purma Yose Rizal dan Director of Operation III Waskita Karya Gunadi mengatakan, Waskita Karya fokus pada pembangunan infrastruktur berupa jalan tol dan infrastruktur lainnya termasuk pembangkit listrik. Hingga saat ini, Waskita memiliki aset infrastruktur konektivitas pada 17 ruas jalan tol sepanjang 909 kilometer, nilai dari seluruh aset jalan tol tersebut mencapai Rp 60 triliun. Selain jalan tol, untuk mendukung target pencapaian kontribusi EBT oleh pemerintah pada tahun 2024 sebesar 23% dari total kebutuhan energi di tanah air, Waskita juga memberikan kontribusi dalam pembangunan proyek-proyek EBT di Indonesia, sebagaimana yang baru saja ditandatangani dengan PT Terregra Asia Energy.
Waskita Karya (WSKT) menggarap pembangunan pembangkit listrik Terregra (TGRA)
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Waskita Karya (Persero) Tbk (WSKT) dan PT Terregra Asia Energy Tbk (TGRA) telah melakukan penandatanganan Master Agreement Pembangunan 5 Pembangkit Listrik Tenaga Mikrohydro (PLTMH) di Provinsi Sumatra Utara dan 2 PLTA di Provinsi Nanggroe Aceh Darussalam, dengan total nilai investasi mencapai Rp 12,5 trilliun. Senior Vice President EPC Division Purma Yose Rizal dan Director of Operation III Waskita Karya Gunadi mengatakan, Waskita Karya fokus pada pembangunan infrastruktur berupa jalan tol dan infrastruktur lainnya termasuk pembangkit listrik. Hingga saat ini, Waskita memiliki aset infrastruktur konektivitas pada 17 ruas jalan tol sepanjang 909 kilometer, nilai dari seluruh aset jalan tol tersebut mencapai Rp 60 triliun. Selain jalan tol, untuk mendukung target pencapaian kontribusi EBT oleh pemerintah pada tahun 2024 sebesar 23% dari total kebutuhan energi di tanah air, Waskita juga memberikan kontribusi dalam pembangunan proyek-proyek EBT di Indonesia, sebagaimana yang baru saja ditandatangani dengan PT Terregra Asia Energy.