Waskita Karya (WSKT) suntikkan dana Rp 1,2 triliun ke Waskita Toll Road



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Waskita Karya Tbk (WSKT, anggota indeks Kompas100) meningkatkan modal disetor dan ditempatkan miliknya ke entitas anaknya yakni PT Waskita Toll Road. Mengutip data keterbukaan informasi, WSKT menyuntikkan dananya kepada Waskita Toll Road sebesar Rp 1,2 triliun dengan kepemilikan saham sebesar 79,88%. 

"Tujuan peningkatan modal disetor dan ditempatkan tersebut akan digunakan untuk setoran modal," jelas Sekretaris Perusahaan Shastia Hadiarti dalam laporannya, Jumat (16/8). 

Baca Juga: Presiden Jokowi akan hapus PPN kertas, saham INKP dan TKIM melonjak

Selain itu, untuk pinjaman kepada anak perusahaan Waskita Toll Road dalam rangka kebutuhan dana talangan tanah dan kebutuhan operasional untuk penyelamatan piutang perseroan.

Dengan adanya peningkatan modal tersebut maka struktur kepemilikan saham pada Waskita Toll Road adalah 80,56% dimiliki oleh WSKT atau senilai Rp 12,83 triliun.

Lalu sebanyak 8,29% dimiliki oleh PT Dana Tabungan dan Asuransi Pegawai Negeri, jumlah tersebut setara dengan 1,32 juta lembar saham senilai Rp 1,32 triliun. Sisanya, 11,14% dimiliki oleh PT Sarana Multi Infrastruktur atau setara 1,77 juta lembar saham senilai Rp 1,77 triliun.

Baca Juga: Naik ratusan persen, saham POLL dan ARTO diberi label UMA

Sebelumnya, Waskita Toll Road telah meningkatkan modal disetor kepada PT Jasamarga Kualanamu Tol senilai Rp 18 miliar. Dengan transaksi tersebut, entitas anak WSKT tersebut memiliki saham sebanyak 30% atau senilai Rp 432,21 miliar di Jasamarga Kualanamu. 

Adapun, penambahan dana tersebut akan digunakan untuk kebutuhan operasional Jasamarga Kualanamu Tol. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Tendi Mahadi