KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) meminta masyarakat di Provinsi Banten untuk waspada. Permintaan itu setelah BMKG mengeluarkan prakiraan cuaca ekstrem yang berpotensi akan terjadi sepekan ke depan. Kepala Balai BMKG Wilayah II, Hendro Nugroho mengatakan, berdasarkan hasil analisis dinamika atmosfer, indeks ENSO di wilayah Nino 3.4 mendukung peningkatan hujan di wilayah Indonesia. Sehingga, terjadi peningkatan suhu muka laut relatif hangat dengan nilai anomali berkisar antara +0.5 sampai dengan +2.5 °C di wilayah Laut Jawa. "Dapat meningkatkan potensi penguapan (penambahan massa uap air), serta kelembaban udara yang relatif cukup tinggi dan labilitas lokal yang cukup kuat turut berkontribusi terhadap pembentukan awan hujan di sebagian wilayah Indonesia, khususnya Banten," ujar Hendro Nugroho dalam keterangan, Senin (9/1).
Waspada, Banten Berpotensi Hujan Lebat Disertai Petir Sepekan ke Depan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) meminta masyarakat di Provinsi Banten untuk waspada. Permintaan itu setelah BMKG mengeluarkan prakiraan cuaca ekstrem yang berpotensi akan terjadi sepekan ke depan. Kepala Balai BMKG Wilayah II, Hendro Nugroho mengatakan, berdasarkan hasil analisis dinamika atmosfer, indeks ENSO di wilayah Nino 3.4 mendukung peningkatan hujan di wilayah Indonesia. Sehingga, terjadi peningkatan suhu muka laut relatif hangat dengan nilai anomali berkisar antara +0.5 sampai dengan +2.5 °C di wilayah Laut Jawa. "Dapat meningkatkan potensi penguapan (penambahan massa uap air), serta kelembaban udara yang relatif cukup tinggi dan labilitas lokal yang cukup kuat turut berkontribusi terhadap pembentukan awan hujan di sebagian wilayah Indonesia, khususnya Banten," ujar Hendro Nugroho dalam keterangan, Senin (9/1).