KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kepala BMKG Dwikorita Karnawati menyebutkan, wilayah Pulau Seram, Maluku Tengah, memiliki potensi bahaya tsunami non-tektonik atau bukan disebabkan gempa yang cukup besar. Hasil penelusuran dan verifikasi zona bahaya yang BMKG lakukan di Seram menunjukkan, sepanjang garis pantai pulau itu merupakan laut dalam dengan tebing-tebing curam yang sangat rawan longsor. "Gempa menjadi trigger terjadinya longsor yang kemudian menyebabkan gelombang. Dalam pemodelan, bisa disimpulkan apakah berpotensi menimbulkan tsunami atau tidak," kata Dwikorita.
Waspada! BMKG: Pulau Seram memiliki potensi bahaya tsunami non-tektonik cukup besar
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kepala BMKG Dwikorita Karnawati menyebutkan, wilayah Pulau Seram, Maluku Tengah, memiliki potensi bahaya tsunami non-tektonik atau bukan disebabkan gempa yang cukup besar. Hasil penelusuran dan verifikasi zona bahaya yang BMKG lakukan di Seram menunjukkan, sepanjang garis pantai pulau itu merupakan laut dalam dengan tebing-tebing curam yang sangat rawan longsor. "Gempa menjadi trigger terjadinya longsor yang kemudian menyebabkan gelombang. Dalam pemodelan, bisa disimpulkan apakah berpotensi menimbulkan tsunami atau tidak," kata Dwikorita.