JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diprediksi bergerak volatile. Sebab, indeks memiliki kecenderungan bergerak searah dengan bursa regional. Pagi ini, MSCI Asia dibuka pada teritori negatif mengekor penutupan Wall Street. Tapi analis yakin, IHSG masih menguji kenaikan dipacu laporan keuangan beberapa emiten besar yang positif. Analis Trust Securities Reza Priyambada memperkirakan IHSG akan berada pada support 4.728-4.756 dan resistance berada pada posisi 4.808-4.813.
Waspada, IHSG bisa tiba-tiba berbalik arah
JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diprediksi bergerak volatile. Sebab, indeks memiliki kecenderungan bergerak searah dengan bursa regional. Pagi ini, MSCI Asia dibuka pada teritori negatif mengekor penutupan Wall Street. Tapi analis yakin, IHSG masih menguji kenaikan dipacu laporan keuangan beberapa emiten besar yang positif. Analis Trust Securities Reza Priyambada memperkirakan IHSG akan berada pada support 4.728-4.756 dan resistance berada pada posisi 4.808-4.813.