JAKARTA. Staf Kantor Kepresidenan Chrisma Aryani Albandjar mengatakan kelompok radikal maupun teroris punya pola dalam melakukan rekrutmen di masyarakat Indonesia. Salah satu caranya, mereka menggunakan isu ketidakpuasan sosial."Tujuan awal mereka tentunya adalah mengumpulkan sebanyak-banyaknya pengikut," ujar Chrisma, Minggu (26/3).Chrisma pun mengimbau agar masyarakat lebih hati-hati menjaga anak-anaknya terutama ketika menginjak usia remaja. Pasalnya kelompok teroris tersebut sedang gencar-gencarnya menambah anggota.
Waspada, kelompok teroris aktif rekrut anak remaja
JAKARTA. Staf Kantor Kepresidenan Chrisma Aryani Albandjar mengatakan kelompok radikal maupun teroris punya pola dalam melakukan rekrutmen di masyarakat Indonesia. Salah satu caranya, mereka menggunakan isu ketidakpuasan sosial."Tujuan awal mereka tentunya adalah mengumpulkan sebanyak-banyaknya pengikut," ujar Chrisma, Minggu (26/3).Chrisma pun mengimbau agar masyarakat lebih hati-hati menjaga anak-anaknya terutama ketika menginjak usia remaja. Pasalnya kelompok teroris tersebut sedang gencar-gencarnya menambah anggota.