Waspada! Mayoritas Air Rumah Tangga Tercemar, 7 dari 10 Sumber Air Keluarga Tercemar



Sebanyak 7 dari 10 sumber mata air atau sumur warga di Indonesia tercemar limbah. - Pengelolaan air masih menjadi permasalahan besar di Indonesia. Kendati penyediaan air bersih layak dan aman diminum merupakan amanat konstitusi, namun masih banyak masyarakat yang belum dapat menikmatinya.

Mengutip data Kementerian Kesehatan, Wakil Presiden Ma'ruf Amin menyebutkan, sekitar 7 dari 10 sumber air rumah tangga tercemar limbah. 

Di samping itu, kelangkaan air bersih dan sanitasi yang layak juga kerap menjadi kendala daerah dengan tingkat kemiskinan dan ketimpangannya tinggi. 


"Jika kondisi ini tidak segera diubah, maka yang dikorbankan adalah generasi masa depan," ujar Ma'ruf saat membuka Indonesia Water and Wastewater Expo and Forum (IWWEF) 2023 di Hotel Bidakara, Jalan Gatot Subroto Nomor 8, Jakarta, Selasa (06/06/2023).

Baca Juga: Menyambangi Mata Air Kawasi di Dekat Lokasi Pertambangan Bijih Nikel Grup Harita

Menurut Wapres, penyediaan air bersih dan sanitasi yang layak tidak dapat ditawar. Dengan terjaminnya hal itu dalam jangka panjang, dapat mendukung terwujudnya salah satu tujuan SDGs Indonesia. 

"Pencapaian akses air minum dan sanitasi sesuai target RPJMN tersebut akan mendukung percepatan tujuan ke-6 pencapaian SDGs pada tahun 2030, yakni air bersih dan sanitasi layak yang berkelanjutan bagi semua," terangnya. 

Untuk itu, dia berharap forum IWWEF 2023 ini dapat menjadi media untuk bertukar pengetahuan dan pengalaman, serta berkolaborasi mencari peluang pendanaan dan pengelolaan yang efektif dan efisien, untuk menjamin penyediaan air minum dan sanitasi yang layak. 

Baca Juga: Strategi Kepala Desa Ponggok Membawa Desa Menuju Kemasyhuran Destinasi Wisata Air

Para peserta juga dapat mencontoh implementasi pembangunan dan pengelolaan akses air minum dari negara-negara yang sudah lebih baik penerapannya. 

"Pengadopsian sistem, tata kelola, maupun teknologi yang relevan dengan kondisi tiap daerah, diharapkan mampu meningkatkan kualitas layanan air bersih dan sanitasi bagi masyarakat," pungkas Ma'ruf.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Waspada, 7 dari 10 Sumber Air Rumah Tangga Tercemar Limbah", Klik untuk baca: https://lestari.kompas.com/read/2023/06/06/200255186/waspada-7-dari-10-sumber-air-rumah-tangga-tercemar-limbah.

Penulis : Muhdany Yusuf Laksono Editor : Hilda B Alexander

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Syamsul Azhar