Waspadai hama ulat, ini cara membersihkan sayuran agar bebas ulat sebelum diolah



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kadang saat Anda membersihkan sayuran, semua kotoran dan serangga tidak benar-benar tercuci bersih. Sering saat sudah diolah, Anda menemukan hewan kecil seperti ulat yang termasak bersama sayuran tersebut. 

Meskipun Anda sudah mencuci berulang kali, kadang ulat-ulat tersebut masih membandel dan tetap menempel pada sayuran. Saat Anda mencuci sayuran, jangan gunakan baskom untuk merendam sayuran tersebut. Merendam sayuran dalam air tidak membantu menghilangkan ulat-ulat yang bersembunyi. 

Baca juga: Daun jambu biji, obat herbal yang ampuh menurunkan kolesterol dan penyakit lainnya 


Bersihkan sayuran dengan air mengalir sambil Anda gosok-gosok dengan tangan agar lebih bersih. Perhatikan juga rongga-rongga pada batang sayuran seperti kangkung, karena ulat biasanya bersembunyi di sela-sela tersebut. Bersihkan juga rongga-rongga pada brokoli karena ulat cukup kecil sehingga bisa bersembunyi dalam rongga tersebut. Menggunakan sikat gigi bekas yang bersih juga bisa membantu. 

Anda bisa menggunakan baking soda saat merendam sayuran. Baking soda sering digunakan untuk membersihkan peralatan dari kotoran, bahan makanan ini juga bisa Anda gunakan untuk membersihkan sayuran. Rendam sayuran dalam larutan air dan baking soda. Tunggu beberapa menit, gosok-gosok sayuran hingga kotoran rontok, lalu bilas hingga bersih sebelum diolah.

Selain baking soda, Anda bisa menggunakan garam dan cuka masak untuk membersihkan sayuran dari ulat. Sama seperti baking soda, Anda cukup mencampur cuka atau garam dengan air. Rendam sayuran beberapa menit kemudian bilas dengan air bersih. Bersihkan sayuran yang sudah direndam karena sayuran berpotensi menyerap garam dan cuka yang tentunya akan membuat rasa masakan Anda sedikit berbeda dari biasanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News