KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan Rabu (4/4) ditutup melemah 1,15% pada level 6.157,09. Investor asing mencatatkan nilai penjualan bersih alias net sell sebesar Rp 83,73 miliar. Aksi jual masih terus berlanjut seiring dengan terpaan beberapa sentimen. Selama sebulan terakhir, setidaknya dana asing sudah keluar Rp 12,05 triliun dan sejak awal tahun sudah keluar Rp 23,76 triliun. Hendri Widiantoro, analis Erdikha Elit Sekuritas menyatakan, indeks pada akhir perdagangan hari ini, ditutup melemah setelah gagal menembus resistance mayor 6.241. Stochastik berpotensi terjadi dead cross. memberi peluang yang cukup lebar untuk indeks melanjutkan pelemahan. “Bill william bergerak pada fase akselerasi dengan momentum yang masih menguat,” kata Hendri, Rabu (4/4).
Waspadai penurunan lanjutan pada IHSG
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan Rabu (4/4) ditutup melemah 1,15% pada level 6.157,09. Investor asing mencatatkan nilai penjualan bersih alias net sell sebesar Rp 83,73 miliar. Aksi jual masih terus berlanjut seiring dengan terpaan beberapa sentimen. Selama sebulan terakhir, setidaknya dana asing sudah keluar Rp 12,05 triliun dan sejak awal tahun sudah keluar Rp 23,76 triliun. Hendri Widiantoro, analis Erdikha Elit Sekuritas menyatakan, indeks pada akhir perdagangan hari ini, ditutup melemah setelah gagal menembus resistance mayor 6.241. Stochastik berpotensi terjadi dead cross. memberi peluang yang cukup lebar untuk indeks melanjutkan pelemahan. “Bill william bergerak pada fase akselerasi dengan momentum yang masih menguat,” kata Hendri, Rabu (4/4).