KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) melesat kencang hingga berkali-kali mencetak rekor sejak awal tahun ini. Terbaru, indeks kembali mencetak rekor tertinggi sepanjang masa dengan kenaikan 0,28% ke level 6.490,89 pada akhir pekan lalu. Indeks boleh naik kencang, namun, risiko tetap harus diwaspadai. Sentimen rebalancing indeks MSCI yang akan dilakukan pada Mei mendatang justru bisa menjadi sentimen negatif. Disebutkan, MSCI akan memasukan portofolio saham dari Arab Saudi. "Bila Arab Saudi masuk, ini bisa menjadi risiko," ujar Head of Intermediary PT Schroder Investment Management Indonesia Teddy Oetomo kepada Kontan.co.id, Jumat (19/1).
Waspadai rebalancing indeks MSCI
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) melesat kencang hingga berkali-kali mencetak rekor sejak awal tahun ini. Terbaru, indeks kembali mencetak rekor tertinggi sepanjang masa dengan kenaikan 0,28% ke level 6.490,89 pada akhir pekan lalu. Indeks boleh naik kencang, namun, risiko tetap harus diwaspadai. Sentimen rebalancing indeks MSCI yang akan dilakukan pada Mei mendatang justru bisa menjadi sentimen negatif. Disebutkan, MSCI akan memasukan portofolio saham dari Arab Saudi. "Bila Arab Saudi masuk, ini bisa menjadi risiko," ujar Head of Intermediary PT Schroder Investment Management Indonesia Teddy Oetomo kepada Kontan.co.id, Jumat (19/1).