WhatsApp resmi luncurkan fitur Cadangan terenskripsi end-to-end, apakah lebih aman?



KONTAN.CO.ID - WhatsApp resmi meluncurkan fitur Cadangan terenskripsi secara end-to-end. Tambahkan lapisan keamanan dengan enkripsi end-to-end, apakah jadi lebih aman?

Keamanan merupakan salah satu faktor penting yang membuat orang tetap nyaman dan aman ketika menggunakan jasa dari sebuah aplikasi atau sosial media. Begitu pula dengan WhatsApp, aplikasi yang memiliki pengguna lebih dari 2 miliar ini juga mengutamakan keamanan untuk para penggunanya.

Seperti yang kita ketahui, WhatsApp menggunakan enkripsi end-to-end untuk melindungi lebih dari 100 miliar pesan per hari yang dikirimkan oleh penggunanya sejak lima tahun yang lalu. 


Opsi keamanan tambahan ini baru saja diimplementasikan untuk fitur cadangan pesan atau backup chat. Bila Anda termasuk salah satu orang yang rutin melakukan backup chat, kini tak perlu khawatir lagi soal keamanan.

Sebab, WhatsApp telah menambahkan fitur enkripsi end-to-end mulai 14 Oktober 2021. Apakah lebih aman dari sebelumnya?

Mengutip dari blog resmi WhatsApp, enkripsi end-to-end ini akan memberikan lapisan opsional tambahan untuk melindungi cadangan yang disimpan di Google Drive atau iCloud dengan enkripsi end-to-end. Menurut pihak WhatsApp, tidak ada layanan perpesanan global lain dengan skala sebesar ini yang menyediakan keamanan untuk pesan, media, pesan suara, panggilan video, dan cadangan chat pengguna dengan tingkat seperti ini.

Bakal lebih aman, cadangan yang terenkripsi secara end-to-end ini juga bakal dilengkapi dengan kata sandi atau password 64 digit yang hanya diketahui oleh pengguna. Perlu diketahui, enkripsi end-to-end ini hanya diketahui oleh pengguna saja. Pihak WhatsApp tidak dapat membuka atau membaca cadangan seluruh pengguna WhatsApp.

Untuk mengaktifkan opsi lapisan keamanan ini, Anda perlu melakukan beberapa langkah seperti di bawah ini. Oh iya, pastikan Anda telah melakukan update supaya dapat mengaktifkan fitur keamanan cadangan terenkripsi end-to-end ini.

Baca Juga: Jangan terlena fiturnya, jauhi GB WhatsApp atau mod bila tak ingin akun Anda diblokir