KONTAN.CO.ID - JENEWA. Seorang ahli senior Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) mengatakan pada hari Kamis (13/8/2020) bahwa saat ini pihaknya terus melakukan komunikasi dengan Rusia untuk mendapatkan informasi tambahan tentang vaksin Covid-19. Rusia mengatakan akan segera memulai untuk memproduksi vaksin yang dinamakan Sputnik tersebut. Xinhua melaporkan, Dr. Bruce Aylward, penasihat senior direktur jenderal WHO, mengatakan dalam konferensi pers bahwa WHO saat ini tidak memiliki informasi yang cukup untuk membuat penilaian tentang vaksin Rusia. Dia mengatakan kepada wartawan bahwa dengan koordinasi WHO, ada sembilan kandidat vaksin yang sedang melalui uji coba Fase 2 atau 3. Akan tetapi, vaksin Rusia bukan salah satu di antaranya.
WHO: Hingga kini, kami belum punya informasi cukup soal vaksin Rusia
KONTAN.CO.ID - JENEWA. Seorang ahli senior Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) mengatakan pada hari Kamis (13/8/2020) bahwa saat ini pihaknya terus melakukan komunikasi dengan Rusia untuk mendapatkan informasi tambahan tentang vaksin Covid-19. Rusia mengatakan akan segera memulai untuk memproduksi vaksin yang dinamakan Sputnik tersebut. Xinhua melaporkan, Dr. Bruce Aylward, penasihat senior direktur jenderal WHO, mengatakan dalam konferensi pers bahwa WHO saat ini tidak memiliki informasi yang cukup untuk membuat penilaian tentang vaksin Rusia. Dia mengatakan kepada wartawan bahwa dengan koordinasi WHO, ada sembilan kandidat vaksin yang sedang melalui uji coba Fase 2 atau 3. Akan tetapi, vaksin Rusia bukan salah satu di antaranya.