GENEVA. Organisasi Kesehatan Dunia atau WHO hari ini menyatakan epidemi ebola yang melanda Afrika barat sebagai sebuah kondisi darurat kesehatan internasional dan menyerukan bantuan global buat membantu negara-negara yang terkena dampak. Keputusan yang diambil setelah rapat darurat tertutup selama dua hari di Geneva itu berarti akan ada pembatasan perjalanan global yang dapat diterapkan demi menghentikan penyebaran virus itu saat korban tewas secara keseluruhan telah mendekati angka 1.000 orang. Langkah WHO itu muncul saat otoritas kesehatan AS mengakui pada Kamis bahwa virus ebola menyebar keluar dari Afrika barat merupakan sesuatu yang "tak terelakkan", dan lembaga amal Doctors Without Borders atau MSF memperingatkan bahwa virus mematikan tersebut sekarang sudah "tidak terkendali" dengan adanya lebih dari 60 titik penyebaran.
WHO nyatakan epidemi ebola kondisi darurat global
GENEVA. Organisasi Kesehatan Dunia atau WHO hari ini menyatakan epidemi ebola yang melanda Afrika barat sebagai sebuah kondisi darurat kesehatan internasional dan menyerukan bantuan global buat membantu negara-negara yang terkena dampak. Keputusan yang diambil setelah rapat darurat tertutup selama dua hari di Geneva itu berarti akan ada pembatasan perjalanan global yang dapat diterapkan demi menghentikan penyebaran virus itu saat korban tewas secara keseluruhan telah mendekati angka 1.000 orang. Langkah WHO itu muncul saat otoritas kesehatan AS mengakui pada Kamis bahwa virus ebola menyebar keluar dari Afrika barat merupakan sesuatu yang "tak terelakkan", dan lembaga amal Doctors Without Borders atau MSF memperingatkan bahwa virus mematikan tersebut sekarang sudah "tidak terkendali" dengan adanya lebih dari 60 titik penyebaran.