KONTAN.CO.ID - JENEWA. Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) telah menambahkan penghambat reseptor interleukin-6 yang diklaim bisa menyelamatkan nyawa seseorang ke dalam daftar perawatan untuk pasien Covid-19. Melansir Al Jazeera, WHO mengatakan obat-obatan tersebut bekerja sangat baik bila digunakan bersama kortikosteroid, yang direkomendasikan oleh WHO pada September 2020. "Obat-obatan ini menawarkan harapan bagi pasien dan keluarga yang menderita dampak buruk dari Covid-19 yang parah dan kritis," kata Direktur Jenderal WHO Tedros Adhanom Ghebreyesus dalam sebuah pernyataan.
WHO umumkan obat penyelamat nyawa untuk pasien Covid-19 yang sakit parah
KONTAN.CO.ID - JENEWA. Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) telah menambahkan penghambat reseptor interleukin-6 yang diklaim bisa menyelamatkan nyawa seseorang ke dalam daftar perawatan untuk pasien Covid-19. Melansir Al Jazeera, WHO mengatakan obat-obatan tersebut bekerja sangat baik bila digunakan bersama kortikosteroid, yang direkomendasikan oleh WHO pada September 2020. "Obat-obatan ini menawarkan harapan bagi pasien dan keluarga yang menderita dampak buruk dari Covid-19 yang parah dan kritis," kata Direktur Jenderal WHO Tedros Adhanom Ghebreyesus dalam sebuah pernyataan.