KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Wijaya Karya Tbk (WIKA) turut menambah daftar panjang emiten konstruksi pelat merah yang merasakan pemulihan kondisi di sektornya. Buktinya, hingga dua bulan pertama tahun ini, WIKA sudah mampu mengantongi kontrak baru. Sekretaris Perusahaan Wijaya Karya Mahendra Vijaya tanpa merinci perolehan kontrak, menjelaskan hingga Februari 2021 WIKA sudah mengantongi kontrak baru sebesar Rp 2,67 triliun. Kinerja ini dapat dikatakan lebih baik bila menilik kinerja WIKA di 2020, pada periode kuartal I-2020 WIKA hanya mengantongi kontrak baru Rp 2,48 triliun. Realisasi kontrak baru WIKA hingga Februari 2021 ini setara 6,65% dari target yang ditetapkan tahun ini yaitu sebesar Rp 40,13 triliun.
"Sejauh ini perolehan kontrak baru WIKA masih inline dengan proyeksi. Kita juga melihat kondisi yang membaik di tahun ini, ditandai juga banyak tender yang sudah mulai di awal tahun," jelas Mahendra kepada Kontan.co.id, Minggu (7/3). Baca Juga: Wijaya Karya (WIKA) telah terbitkan obligasi berkelanjutan I tahap II Rp 3 triliun
WIKA Chart by TradingView