KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Wijaya Karya Beton Tbk (WTON) yakin bisa mencatat pertumbuhan bisnis gemilang. Wika Beton berencana untuk menaikkan target kontrak baru tahun depan karena meyakini bahwa performa tahun ini sudah cukup baik. "Tahun depan untuk target kontrak baru Rp 7,5 triliun dan 5,8 triliun carry over, sehingga target kontrak bisa mencapai Rp 13,3 triliun," kata Sidiq Purnomo, Direktur Independen WTON, Senin, (28/11). Sidiq mengungkapkan bahwa tahun ini, pihaknya menargetkan kontrak baru hingga Rp 7 triliun dengan target kontrak carry over hingga mencapai Rp 3,9 triliun.
Wika Beton targetkan kontrak baru Rp 7,5 triliun
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Wijaya Karya Beton Tbk (WTON) yakin bisa mencatat pertumbuhan bisnis gemilang. Wika Beton berencana untuk menaikkan target kontrak baru tahun depan karena meyakini bahwa performa tahun ini sudah cukup baik. "Tahun depan untuk target kontrak baru Rp 7,5 triliun dan 5,8 triliun carry over, sehingga target kontrak bisa mencapai Rp 13,3 triliun," kata Sidiq Purnomo, Direktur Independen WTON, Senin, (28/11). Sidiq mengungkapkan bahwa tahun ini, pihaknya menargetkan kontrak baru hingga Rp 7 triliun dengan target kontrak carry over hingga mencapai Rp 3,9 triliun.