KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Wijaya Karya Beton Tbk alias WIKA Beton (WTON) akan membagikan dividen tunai untuk tahun buku 2021. Adapun aksi ini telah mendapat persetujuan dari Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST), Senin (18/4). Para pemegang saham sepakat, sebesar 20% dari laba bersih perseroan atau setara dengan Rp 16,55 miliar ditetapkan sebagai dividen tunai. Dengan begitu, dividen yang akan disebar senilai Rp 1,9 per saham. Selain itu, dalam RUPST juga sepakat, sisanya sebesar Rp 66,34 miliar atau setara dengan 80% dari laba bersih akan disimpan sebagai cadangan lainnya.
Wika Beton (WTON) Bagikan Dividen Rp 16,55 Miliar, Catat Jadwalnya
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Wijaya Karya Beton Tbk alias WIKA Beton (WTON) akan membagikan dividen tunai untuk tahun buku 2021. Adapun aksi ini telah mendapat persetujuan dari Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST), Senin (18/4). Para pemegang saham sepakat, sebesar 20% dari laba bersih perseroan atau setara dengan Rp 16,55 miliar ditetapkan sebagai dividen tunai. Dengan begitu, dividen yang akan disebar senilai Rp 1,9 per saham. Selain itu, dalam RUPST juga sepakat, sisanya sebesar Rp 66,34 miliar atau setara dengan 80% dari laba bersih akan disimpan sebagai cadangan lainnya.