Jakarta. PT Wijaya Karya Tbk (WIKA) melalui anak usahanya PT Wika Realty tengah mencari mitra strategis untuk mengembangkan kawasan industri di Makasar seluas 81 hektare (ha). Suradi Wongso, Sekretaris Perusahaan WIKA mengatakan saat ini tengah menjajaki kerjasama dengan beberapa calon partner yang berasal dari lokal dan luar negeri. "Satu calon partner berasal dari China. Ini sedang dalam proses due diligence dan ditargetkan tercapai kesepakatan tahun 2016 ini," katanya pada KONTAN, baru-baru ini. Menurut Suradi, rencana pengembangan kawasan industri tersebut merupakan startegi WIKA untuk terus melakukan diversifikasi usaha. Ia bilang, pihaknya tidak tidak akan fokus pada pada pengembangan satu bisnis saja untuk mengantisipasi jika satu lini bisnis yang digarap perseroan mengalami perlambatan.
WIKA cari teman di kawasan industri Makassar
Jakarta. PT Wijaya Karya Tbk (WIKA) melalui anak usahanya PT Wika Realty tengah mencari mitra strategis untuk mengembangkan kawasan industri di Makasar seluas 81 hektare (ha). Suradi Wongso, Sekretaris Perusahaan WIKA mengatakan saat ini tengah menjajaki kerjasama dengan beberapa calon partner yang berasal dari lokal dan luar negeri. "Satu calon partner berasal dari China. Ini sedang dalam proses due diligence dan ditargetkan tercapai kesepakatan tahun 2016 ini," katanya pada KONTAN, baru-baru ini. Menurut Suradi, rencana pengembangan kawasan industri tersebut merupakan startegi WIKA untuk terus melakukan diversifikasi usaha. Ia bilang, pihaknya tidak tidak akan fokus pada pada pengembangan satu bisnis saja untuk mengantisipasi jika satu lini bisnis yang digarap perseroan mengalami perlambatan.