KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Wijaya Karya Tbk (WIKA) menyatakan, progres pencarian dana untuk kereta cepat Jakarta-Bandung semakin dekat. Pasalnya, dalam waktu dekat China Development Bank (CDB) akan mulai mencairkan pendanaan proyek ini. Nah, proses pendanaan ini sudah lama ditunggu-tunggu pelaku pasar. A.N.S Kosasih, Direktur Keuangan PT Wijaya Karya Tbk menyatakan paling lambat pencairan dana dari CDB untuk proyek kereta cepat pada Mei 2018. Hal itu karena sudah ada finansial closing dari KCIC, dan sponsor empat BUMN, antara lain Jasa Marga, WIKA, KAI, dan PTPN VIII. “Kami harapkan di awal bulan depan atau pertengahan bulan depan kami akan lihat drawdown (pencairan) dari CDB dan itu akan menghilangkan keraguan semua pihak,” kata Kosasih di Jakarta, Selasa (24/4).
WIKA : Dana CDB untuk proyek kereta cepat cair Mei
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Wijaya Karya Tbk (WIKA) menyatakan, progres pencarian dana untuk kereta cepat Jakarta-Bandung semakin dekat. Pasalnya, dalam waktu dekat China Development Bank (CDB) akan mulai mencairkan pendanaan proyek ini. Nah, proses pendanaan ini sudah lama ditunggu-tunggu pelaku pasar. A.N.S Kosasih, Direktur Keuangan PT Wijaya Karya Tbk menyatakan paling lambat pencairan dana dari CDB untuk proyek kereta cepat pada Mei 2018. Hal itu karena sudah ada finansial closing dari KCIC, dan sponsor empat BUMN, antara lain Jasa Marga, WIKA, KAI, dan PTPN VIII. “Kami harapkan di awal bulan depan atau pertengahan bulan depan kami akan lihat drawdown (pencairan) dari CDB dan itu akan menghilangkan keraguan semua pihak,” kata Kosasih di Jakarta, Selasa (24/4).