JAKARTA. PT Wijaya Karya Tbk (WIKA) membidik sejumlah proyek di Timur Tengah, khususnya Arab Saudi. Sebab, proses administrasi pendirian kantor cabang WIKA di sana sudah lengkap. Pada 2016, emiten konstruksi pelat merah ini mengincar kontrak baru Rp 500 miliar hingga Rp 600 miliar dari negeri kaya minyak itu. Suradi Wongso, Sekretaris Perusahaan WIKA, mengatakan, sejatinya pendirian kantor cabang sudah hampir rampung. Namun, perseroan masih menghitung ulang pendanaan awal lantaran Pemerintah Arab Saudi mengharuskan 10% tenaga kerja dari lokal.
WIKA membidik Rp 600 miliar di Arab Saudi
JAKARTA. PT Wijaya Karya Tbk (WIKA) membidik sejumlah proyek di Timur Tengah, khususnya Arab Saudi. Sebab, proses administrasi pendirian kantor cabang WIKA di sana sudah lengkap. Pada 2016, emiten konstruksi pelat merah ini mengincar kontrak baru Rp 500 miliar hingga Rp 600 miliar dari negeri kaya minyak itu. Suradi Wongso, Sekretaris Perusahaan WIKA, mengatakan, sejatinya pendirian kantor cabang sudah hampir rampung. Namun, perseroan masih menghitung ulang pendanaan awal lantaran Pemerintah Arab Saudi mengharuskan 10% tenaga kerja dari lokal.