WIKA siapkan belanja modal Rp 1,99 triliun



JAKARTA. Untuk tahun ini, PT Wijaya Karya (Persero) Tbk (WIKA) menyiapkan belanja modal Rp 984 miliar. Tapi, jika dikonsolidasikan dengan anak usahanya, yaitu WIKA Beton, maka belanja modal yang dianggarkan untuk tahun ini menjadi lebih besar.Angkanya mencapai Rp 1,99 triliun, naik sekitar 12% jika dibandingkan periode 2013, Rp 1,78 triliun. "Karena tahun ini akan banyak bisnis yang bergerak di Wika Beton," tambah Natal Argawan, Corporate Secretary WIKA, (9/1).Informasi saja, dari belanja modal Rp 1,99 triliun itu, sebesar Rp 984 miliarnya hanya digunakan khusus untuk kebutuhan WIKA. Adapun rinciannya, sekitar Rp 304,2 miliar untuk investasi dan akuisisi, Rp 326,7 miliar untuk pengembangan usaha, dan Rp 317,17 miliar untuk pengembangan aset tetap.Sementara, sisanya sebesar Rp 1,01 triliun akan difokuskan untuk pengembangan bisnis WIKA Beton. Meski masih belum bersedia memberikan rincian lebih lanjut, tapi Natal memastikan akan banyak kerjaan yang bakal digarap WIKA Beton sepanjang tahun ini.Beberapa diantaranya adalah, rencana akuisisi WIKA Beton atas sebuah entitas bisnis di Batam. Nilai akuisisi ini diperkirakan sekitar Rp 250 miliar. Lalu, ada juga rencana pembelian sebuah lahan senilai Rp 50 miliar.WIKA Beton juga akan menambah kapasitas pabrik dengan estimasi nilai investasi sekitar Rp 200 miliar. Selama ini, kapasitas produksi WIKA Beton sebesar 2 juta ton. "Tahun ini kami targetkan meningkat menjadi 2,2 juta ton," pungkas Natal.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Editor: Barratut Taqiyyah Rafie