Wintermar Offshore Marine (WINS) Tambah 2 Kapal Lagi



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Emiten pelayaran, PT Wintermar Offshore Marine Tbk (WINS) mengakuisisi dua unit Anchor Handling Tug Supply (AHTS) 7000BHP. Diharapkan kedua AHTS ini dapat terutilisasi pada Kuartal I-2023. 

Investor Relations Wintermar Offshore Marine, Pek Swan Layanto memaparkan kedua AHTS 7000BHP ini masing-masing diberi nama SMS Sonnet dan SMS Stanza. Kedua AHTS tersebut akan diserahterimakan pada Desember 2022. 

"Dengan menyertakan kedua kapal tersebut, Wintermar telah menambah delapan armada kapal pada 2022," jelas Pek Swan dalam keterangan resmi, Selasa (29/11). 


Baca Juga: Wintermar Offshore (WINS) Catatkan Rugi Bersih US$ 2,06 Juta Per September 2022

Perinciannya, satu unit Platform Supply Vessel (PSV), dua unit 5000BHP AHTS, satu unit 6000BHP AHTS dan penambahan terbaru dua unit 7000BHP AHTS. Total belanja modalnya mencapai US$ 12 juta. Dengan pembelian terbaru ini, jumlah armada Wintermar Offshore Marine akan menjadi 41 Kapal di akhir Desember 2022. Pek Swan bilang sedang mempersiapkan diri untuk mencetak pertumbuhan. 

"Sedang memposisikan diri untuk pertumbuhan yang kuat pada kondisi permintaan tinggi atas OSV secara global saat ini disertai optimisme akan berlanjutnya kenaikan tarif sewa pada 2023," imbuhnya. 

 
WINS Chart by TradingView

Adapun dari 41 kapal yang dimiliki per tahun 2022, hanya satu unit yang masuk kategori kapal low tier dan 11 unit kapal merupakan kapal high tier. Lebih lanjut, Pek Swan menjabarkan hingga Oktober 2022, WINS telah mengantongi total kontrak sejumlah US$ 69,4 juta.

Hingga tutup kuartal III-2022, pendapatan WINS tercatat naik 37,67% menjadi US$ 41,55 juta. Sementara di September 2021, pendapatan WINS sebesar US$ 30,18 juta. Namun dari sisi bottom line, WINS harus menderita rugi bersih US$ 2,06 juta dibandingkan periode sama tahun lalu yang mencatatkan laba bersih US$ 486.022.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Handoyo .