KONTAN.CO.ID - JAKARTA.Presiden Joko Widodo meminta agar pelaku penusukan terhadap Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Wiranto diusut tuntas. "Tadi siang langsung saya perintahkan kepada Kapolri, kepada kepala BIN, didukung oleh TNI untuk mengusut tuntas dan menindak tegas terhadap pelaku dan seluruh jaringan yang terkait dengan peristiwa tadi siang," ujar Jokowi usai menengok Wiranto di RSPAD, Kamis (10/10). Baca Juga: Wiranto ditusuk menggunakan senjata Ninja
Sebelumnya Wiranto ditusuk oleh orang tak dikenal. Penusukan tersebut terjadi saat Wiranto melakukan kunjungan kerja ke Pandeglang, Banten. Setelah kejadian itu, Wiranto langsung dilarikan ke RSPAD, Jakarta. Jokowi melanjutkan, ia telah meminta agar helikopter langsung membawa Wiranto untuk dirawat di Jakarta. "Pak Wiranto masih dalam kondisi sadar tapi dalam proses operasi," terang Jokowi.