WOM Finance Catatkan Penyaluran Pembiayaan Rp 3,9 Triliun hingga Agustus 2023



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Wahana Ottomitra Multiartha Tbk (WOM Finance) mencatatkan penyaluran pembiayaan sebesar Rp 3,9 triliun hingga Agustus 2023.

Terkait hal itu, Direktur Keuangan WOM Finance Cincin Lisa mengatakan pencapaian itu meningkat 38%, jika dibandingkan periode yang sama tahun lalu. 

"Peningkatan itu antara lain disebabkan oleh pertumbuhan ekonomi Indonesia yang cukup baik serta tingkat inflasi yang relatif terkendali. Selain itu, perusahaan juga telah mengimplementasikan berbagai rencana strategis untuk mendukung pertumbuhan bisnis perusahaan," ucapnya kepada KONTAN.CO.ID, Senin (4/9).


Baca Juga: Penyaluran Pembiayaan Sejumlah Multifinance Meningkat Per Agustus 2023

Cincin menerangkan pencapaian itu ditopang produk multiguna mobil yang tercatat mencapai Rp 2,0 triliun. Angka itu meningkat 53%, jika dibandingkan periode yang sama tahun lalu. 

Selain itu, produk multiguna mobil berkontribusi sebesar 52% terhadap total penyaluran pembiayaan perusahaan.

Sementara itu, Cincin menilai dengan pertumbuhan ekonomi Indonesia yang baik serta didukung oleh tingkat inflasi yang relatif terkendali, WOM Finance optimistis bisnis multifinance dapat tumbuh positif pada tahun ini. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Tendi Mahadi