KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Wahana Ottomitra Multiartha Tbk (WOM Finance) mencatatkan kinerja positif pembiayaan modal kerja. Direktur Keuangan WOM Finance Cincin Lisa mengatakan hingga November 2023, perusahaan berhasil menyalurkan pembiayaan modal kerja sebesar Rp 539 miliar. "Nilai itu meningkat 4% Year on Year (YoY), jika dibandingkan periode yang sama tahun lalu sebesar Rp 520 miliar," ucapnya kepada Kontan.co.id, Senin (18/12). Cincin menerangkan penyebab pertumbuhan tersebut dipicu tingkat pertumbuhan ekonomi Indonesia yang relatif baik serta tingkat inflasi yang terkendali sehingga turut serta dalam mendorong pertumbuhan pembiayaan modal kerja.
WOM Finance Salurkan Pembiayaan Modal Kerja Rp 539 Miliar Hingga November 2023
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Wahana Ottomitra Multiartha Tbk (WOM Finance) mencatatkan kinerja positif pembiayaan modal kerja. Direktur Keuangan WOM Finance Cincin Lisa mengatakan hingga November 2023, perusahaan berhasil menyalurkan pembiayaan modal kerja sebesar Rp 539 miliar. "Nilai itu meningkat 4% Year on Year (YoY), jika dibandingkan periode yang sama tahun lalu sebesar Rp 520 miliar," ucapnya kepada Kontan.co.id, Senin (18/12). Cincin menerangkan penyebab pertumbuhan tersebut dipicu tingkat pertumbuhan ekonomi Indonesia yang relatif baik serta tingkat inflasi yang terkendali sehingga turut serta dalam mendorong pertumbuhan pembiayaan modal kerja.