Wow, Garuda pesan pesawat Boeing lagi



JAKARTA. Maskapai pelat merah Garuda Indonesia kembali melakukan pemesanan armada produsen pesawat asal Amerika Serikat, Boeing Commercial Airplanes. Dengan alasan ingin mengembangkan jaringan penerbangan secara global dan meningkatkan pelayanan kepada konsumen, perseroan baru saja menandatangani pengadaan 30 pesawat jenis B 787-900 Dreamliners dan 30 pesawat Boeing 737 MAX 8.

“Terlaksananya kerjasama ini merupakan bentuk kepercayaan yang sangat kuat sekaligus apresiasi dari mitra bisnis Perusahaan, dalam hal ini Boeing, terhadap Garuda Indonesia,” kata CEO PT Garuda Indonesia, Arif Wibowo dalam keterangan tertulisnya, Senin (15/6).

Menurutnya pengembangan ini merupakan bagian dari revitalisasi dan pengembangan armada yang dilakukan perseroan untuk meningkatkan kapasitas pada rute-rute jarak menengah dan jarak jauh. Kata Arif, pihaknya selalu berkomitmen untuk meningkatkan kualitas layanan dengan mengoperasikan pesawat berusia rata-rata 5 tahun.


Pesawat B787-900 Dreamliners sendiri diklaim sebagai pesawat penumpang pertama yang menggunakan material komposit dalam proses konstruksinya. Alhasil dengan itu, badan pesawat menjadi lebih ringan dan dapat menghemat 20% penggunaan bahan bakar karena 20% emisinya lebih rendah.

Sementara itu, pesawat B737 MAX 8 adalah pengembangan dari B737-800NG menggabungkan teknologi mesin CFM International LEAP-1B terbaru, sayap Advanced Technology. Pesawat tersebut juga memiliki keunggulan teknologi terbaru yang lebih efisien dalam penggunaan bahan bakar dan biaya operasional.

Pada kesempatan itu, Garuda Indonesia juga kembali memastikan pemesanan 50 pesawat berbadan sedang jenis serupa yang dilakukan pada Oktober 2014. Kata Arif, pemesanan tersebut akan digunakan untuk mengganti pesawat B737-800NG yang sudah berakhir masa sewanya. Rencananya pesawat pengganti itu akan tiba secara bertahap mulai 2017 hingga 2023.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Yudho Winarto