JAKARTA. PT Waskita Beton Precast Tbk (WSBP) menyiapkan dana Rp 1 triliun untuk menggelar pembelian kembali (buyback) sebanyak-banyak 7% dari modal ditempatkan dan disetor penuh atau sebanyak-banyaknya 1,84 miliar saham. Buyback tersebut bertujuan untuk memaksimalkan nilai pemegang saham. Pasalnya, harga saham perusahaan saat ini sudah berada di bawah harga IPO sehingga tidak mencerminkan kondisi fundamental perseroan serta prospek industri beton precast di tanah air. Direktur Utama WSBP, Jarot Subana mengatakan, seluruh dana pembelian kembali ini akan berasal dari pembayaran piutang dari PT Waskita Karya Tbk (WSKT) selaku induk usaha. "Kami tidak menggunakan dana IPO tetapi dari piutang yang akan dibayarkan Waskita, " katanya di Jakarta, Rabu (26/7).
WSBP siapkan Rp 1 triliun untuk buyback saham
JAKARTA. PT Waskita Beton Precast Tbk (WSBP) menyiapkan dana Rp 1 triliun untuk menggelar pembelian kembali (buyback) sebanyak-banyak 7% dari modal ditempatkan dan disetor penuh atau sebanyak-banyaknya 1,84 miliar saham. Buyback tersebut bertujuan untuk memaksimalkan nilai pemegang saham. Pasalnya, harga saham perusahaan saat ini sudah berada di bawah harga IPO sehingga tidak mencerminkan kondisi fundamental perseroan serta prospek industri beton precast di tanah air. Direktur Utama WSBP, Jarot Subana mengatakan, seluruh dana pembelian kembali ini akan berasal dari pembayaran piutang dari PT Waskita Karya Tbk (WSKT) selaku induk usaha. "Kami tidak menggunakan dana IPO tetapi dari piutang yang akan dibayarkan Waskita, " katanya di Jakarta, Rabu (26/7).