WSKT garap transmisi PLN ini komentar Menteri Rini



JAKARTA. Bersinerginya PLN dengan PT Waskita Karya Tbk (WSKT) dalam pembangunan transmisi 500kV Muara Enim- Newaurduri membuat Menteri BUMN, Rini Soemarno senang. Rini juga memuji kinerja PLN dalam 2,5 tahun terakhir, khususnya dalam melaksanakan proyek 35.000MW dan efisiensi.

Selain itu, dirinya juga mengapresiasi kinerja WSKT yang secara cepat berhasil mengerjakan 500 kilometer sirkuit (kms). Sehingga pada hari ini WSKT kembali dipercayakan oleh PLN untuk pembangunan proyek transmisi 500kV Muara Enim-New Aurduri.

"Artinya pembebasan lahan dan amdal serta izin-izin semuaya sesuai dengan yang diharapkan PLN," ujarnya di Jakarta, Jumat (7/7).


Menurutnya kerja PLN tidak hanya soal pembangunan pembangkit saja, melainkan juga pembangunan transmisinya sebagai penunjang. Nantinya di Sumatra akan dibangun 1.900 kms jaringan mulai dari 500kV hingga 20kV. Hal ini akan menopang jaringan listrik tidak hanya daeri mulut tambang tetapi diberbagai wilayah.

Selain itu, dirinya juga mendukung upaya PLN untuk melakukan efisiensi dan bauran energi untuk mendapatkan harga yang kompetitif. "PLN juga bisa melakukan efisiensi sehingga biayanya bisa turun dari tahun-tahun sebelumnya. 

Sofyan Basir, Direktur Utama PLN mengatakan, pembangunan transmisi sangat penting untuk mengaliri daya dari pembangkit. Dia mengatakan untuk wilayah Sumatra, targetnya seluruh transmisi akan selesai pada awal tahun 2019 mendatang. Untuk proyek tersebut setidaknya PLN membutuhkan dana Rp 10 triliun untuk wilayah Sumatra saja.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Rizki Caturini