KONTAN.CO.ID - BEIJING. Presiden China, Xi Jinping, merasa China dan Amerika Serikat (AS) harus segera menemukan cara agar bisa bergaul demi menjaga perdamaian dan pembangunan dunia. Melalui surat ucapan selamat kepada Komite Nasional Hubungan AS-China yang diterima hari Kamis (27/10), Xi menyebut kerja sama kedua negara akan menjadi kunci stabilitas global. "Sebagai kekuatan besar, memperkuat komunikasi dan kerja sama antara China dan AS akan membantu meningkatkan stabilitas dan kepastian global, serta mempromosikan perdamaian dan pembangunan dunia," tulis Xi, seperti dikutip Channel News Asia.
Xi Jinping: China dan AS Harus Menemukan Cara untuk Bisa Bergaul
KONTAN.CO.ID - BEIJING. Presiden China, Xi Jinping, merasa China dan Amerika Serikat (AS) harus segera menemukan cara agar bisa bergaul demi menjaga perdamaian dan pembangunan dunia. Melalui surat ucapan selamat kepada Komite Nasional Hubungan AS-China yang diterima hari Kamis (27/10), Xi menyebut kerja sama kedua negara akan menjadi kunci stabilitas global. "Sebagai kekuatan besar, memperkuat komunikasi dan kerja sama antara China dan AS akan membantu meningkatkan stabilitas dan kepastian global, serta mempromosikan perdamaian dan pembangunan dunia," tulis Xi, seperti dikutip Channel News Asia.