JAKARTA. Grup telekomunikasi asal Malaysia Axiata hendak mengakuisisi PT Axis Telekom Indonesia, demikian laporan telegeography.com, Rabu (22/5). Tiga orang yang mengetahui isu ini mengatakan, takeover bid atau tawaran pengambilalihan ini dapat dilakukan melalui anak usaha Axiata di Indonesia, PT XL Axiata. Jika transaksi ini terjadi, XL Axiata sebagai perusahan telekomunikasi terbesar ketiga di Indonesia berdasarkan jumlah pelanggan, bakal makin besar dengan meraup pasar pemain terbesar kelima, Axis Indonesia. Axis juga akan memberikan frekuensi seluler tambahan bagi XL Axiata sambil mempercepat konsolidasi yang dibutuhkan di pasar wireless Asia Tenggara. Saham Axis Indonesia sebesar 80,1 % dimiliki Saudi Telecom Company (STC). Perusahan Malaysia Maxis Communication juga memiliki saham minoritas sebesar 14,9%. Lalu pemegang saham lokal yaitu PT Hamersha Investindo (PTHI) sebesar 5%.
XL Axiata bakal akuisisi Axis?
JAKARTA. Grup telekomunikasi asal Malaysia Axiata hendak mengakuisisi PT Axis Telekom Indonesia, demikian laporan telegeography.com, Rabu (22/5). Tiga orang yang mengetahui isu ini mengatakan, takeover bid atau tawaran pengambilalihan ini dapat dilakukan melalui anak usaha Axiata di Indonesia, PT XL Axiata. Jika transaksi ini terjadi, XL Axiata sebagai perusahan telekomunikasi terbesar ketiga di Indonesia berdasarkan jumlah pelanggan, bakal makin besar dengan meraup pasar pemain terbesar kelima, Axis Indonesia. Axis juga akan memberikan frekuensi seluler tambahan bagi XL Axiata sambil mempercepat konsolidasi yang dibutuhkan di pasar wireless Asia Tenggara. Saham Axis Indonesia sebesar 80,1 % dimiliki Saudi Telecom Company (STC). Perusahan Malaysia Maxis Communication juga memiliki saham minoritas sebesar 14,9%. Lalu pemegang saham lokal yaitu PT Hamersha Investindo (PTHI) sebesar 5%.