KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT XL Axiata Tbk (EXCL) merampungkan pengalihan sisa menara yang dijual kepada PT Profesional Telekomunikasi (Protelindo), anak usaha PT Sarana Menara Nusantara Tbk (TOWR). Pengalihan terakhir terjadi pada Jumat, 20 November 2020 untuk 11 unit menara. "Dengan begitu, XL Axiata telah menyelesaikan seluruh transaksi jual beli menara telekomunikasi dengan Protelindo sejumlah 1.642 unit dari rencana transaksi awal sebanyak 1.723 menara," kata manajemen XL Axiata dalam keterbukaan informasi, Jumat (20/11). Total nilai penjualannya adalah sebesar Rp 2,21 triliun. Berdasarkan catatan Kontan.co.id, pelaksanaan jual beli sekaligus pengalihan pertama terjadi pada Kamis, 2 April 2020. Protelindo menerima penyerahan titel 1.399 menara telekomunikasi dari XL Axiata.
XL Axiata (EXCL) merampungkan pengalihan menara ke Protelindo
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT XL Axiata Tbk (EXCL) merampungkan pengalihan sisa menara yang dijual kepada PT Profesional Telekomunikasi (Protelindo), anak usaha PT Sarana Menara Nusantara Tbk (TOWR). Pengalihan terakhir terjadi pada Jumat, 20 November 2020 untuk 11 unit menara. "Dengan begitu, XL Axiata telah menyelesaikan seluruh transaksi jual beli menara telekomunikasi dengan Protelindo sejumlah 1.642 unit dari rencana transaksi awal sebanyak 1.723 menara," kata manajemen XL Axiata dalam keterbukaan informasi, Jumat (20/11). Total nilai penjualannya adalah sebesar Rp 2,21 triliun. Berdasarkan catatan Kontan.co.id, pelaksanaan jual beli sekaligus pengalihan pertama terjadi pada Kamis, 2 April 2020. Protelindo menerima penyerahan titel 1.399 menara telekomunikasi dari XL Axiata.