JAKARTA. Ini dia kabar terbaru dari PT Yamaha Motor Kencana Indonesia (YMKI). Tingginya inden alias daftar tunggu pembelian produk motor Yamaha membuat YMKI berniat melakukan penambahan kapasitas produksinya.Wakil Presiden Direktur PT YMKI Dyonisius Beti bilang, daftar tunggu pesanan motor Yamaha saat ini sudah mencapai satu bulan. Beberapa produk yang permintaannya cukup tinggi antara lain Mio, Jupiter, serta Vixion. Oleh karenanya, perusahaan berniat melakukan penambahan kapasitas produksinya. "Peningkatan ini akan kami lakukan secara bertahap hingga 2010," tegasnya, hari ini.Menurut Dyonisius, perusahaannya masih menghitung berapa banyak peningkatan yang akan dilakukan. Namun, ia menargetkan kapasitas produksinya akan mencapai 3 juta unit per tahun. "Semua tergantung dari kondisi ekonomi, kalau bagus kapasitasnya akan mencapai lebih dari 3 juta unit," jelasnya. Tapi, keputusan pasti mengenai hal tersebut akan diputuskan pada November mendatang. Saat ini, tambahnya, kapasitas produksi YMKI telah mencapai 2,4 juta unit.
Yamaha Mau Meningkatkan Kapasitas Produksi
JAKARTA. Ini dia kabar terbaru dari PT Yamaha Motor Kencana Indonesia (YMKI). Tingginya inden alias daftar tunggu pembelian produk motor Yamaha membuat YMKI berniat melakukan penambahan kapasitas produksinya.Wakil Presiden Direktur PT YMKI Dyonisius Beti bilang, daftar tunggu pesanan motor Yamaha saat ini sudah mencapai satu bulan. Beberapa produk yang permintaannya cukup tinggi antara lain Mio, Jupiter, serta Vixion. Oleh karenanya, perusahaan berniat melakukan penambahan kapasitas produksinya. "Peningkatan ini akan kami lakukan secara bertahap hingga 2010," tegasnya, hari ini.Menurut Dyonisius, perusahaannya masih menghitung berapa banyak peningkatan yang akan dilakukan. Namun, ia menargetkan kapasitas produksinya akan mencapai 3 juta unit per tahun. "Semua tergantung dari kondisi ekonomi, kalau bagus kapasitasnya akan mencapai lebih dari 3 juta unit," jelasnya. Tapi, keputusan pasti mengenai hal tersebut akan diputuskan pada November mendatang. Saat ini, tambahnya, kapasitas produksi YMKI telah mencapai 2,4 juta unit.