KONTAN.CO.ID - Kajian dari Kementerian Agama Republik Indonesia pada tahun 2023 menunjukkan bahwa 38,49 persen masyarakat Indonesia masih mengalami buta huruf Al-Quran. Hal ini mendorong Yayasan Muslim Sinar Mas Land untuk kembali menggelar program Berantas Buta Al-Quran (BBQ). Program ini telah diselenggarakan sejak 2018 dan tahun ini memasuki penyelenggaraan yang keenam. Program BBQ kembali hadir di BSD City setelah sebelumnya dilaksanakan di Kota Wisata Cibubur, Legenda Wisata Cibubur, Grand Wisata Bekasi, dan Grand City Balikpapan dalam beberapa tahun terakhir. Rangkaian program BBQ pada tahun ini telah dilaksanakan sejak bulan Maret 2024 bertepatan dengan Bulan Suci Ramadan, bekerja sama dengan Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Pagedangan dan Yayasan Mama Papa. Puncak acara BBQ diadakan dalam bentuk Lomba Baca Al-Quran dengan total hadiah uang tunai senilai lebih dari Rp28 juta. Acara ini berlangsung pada hari Minggu, 3 November 2024 di Gedung Serba Guna Kecamatan Pagedangan, Kabupaten Tangerang, Banten. Sebanyak 340 peserta lomba dari 55 Masjid/Mushola/TPA/TPQ sekecamatan Pagedangan ikut ambil bagian dalam lomba ini. Para peserta dibagi ke dalam tiga kategori kelompok umur, yakni Kategori A (usia 5-8 tahun), Kategori B (usia 9-10 tahun), dan Kategori C (usia 11-12 tahun). Acara ini dibuka dengan kata sambutan dari Daniel Ramdani selaku Plt. Camat Pagedangan dan tausiyah dari Ustadz Muhammad Taufiqurahman atau yang lebih dikenal sebagai Ustadz Pantun. Turut hadir dalam acara ini Nuryani selaku Kepala Kantor Urusan Agama Kecamatan Pagedangan dan Mayor Inf. Jajang Munajat selaku Komandan Rayon Militer Legok.
Yayasan Muslim Sinar Mas Land Gelar Lomba Baca Al-Quran, Berantas Buta Al-Quran
KONTAN.CO.ID - Kajian dari Kementerian Agama Republik Indonesia pada tahun 2023 menunjukkan bahwa 38,49 persen masyarakat Indonesia masih mengalami buta huruf Al-Quran. Hal ini mendorong Yayasan Muslim Sinar Mas Land untuk kembali menggelar program Berantas Buta Al-Quran (BBQ). Program ini telah diselenggarakan sejak 2018 dan tahun ini memasuki penyelenggaraan yang keenam. Program BBQ kembali hadir di BSD City setelah sebelumnya dilaksanakan di Kota Wisata Cibubur, Legenda Wisata Cibubur, Grand Wisata Bekasi, dan Grand City Balikpapan dalam beberapa tahun terakhir. Rangkaian program BBQ pada tahun ini telah dilaksanakan sejak bulan Maret 2024 bertepatan dengan Bulan Suci Ramadan, bekerja sama dengan Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Pagedangan dan Yayasan Mama Papa. Puncak acara BBQ diadakan dalam bentuk Lomba Baca Al-Quran dengan total hadiah uang tunai senilai lebih dari Rp28 juta. Acara ini berlangsung pada hari Minggu, 3 November 2024 di Gedung Serba Guna Kecamatan Pagedangan, Kabupaten Tangerang, Banten. Sebanyak 340 peserta lomba dari 55 Masjid/Mushola/TPA/TPQ sekecamatan Pagedangan ikut ambil bagian dalam lomba ini. Para peserta dibagi ke dalam tiga kategori kelompok umur, yakni Kategori A (usia 5-8 tahun), Kategori B (usia 9-10 tahun), dan Kategori C (usia 11-12 tahun). Acara ini dibuka dengan kata sambutan dari Daniel Ramdani selaku Plt. Camat Pagedangan dan tausiyah dari Ustadz Muhammad Taufiqurahman atau yang lebih dikenal sebagai Ustadz Pantun. Turut hadir dalam acara ini Nuryani selaku Kepala Kantor Urusan Agama Kecamatan Pagedangan dan Mayor Inf. Jajang Munajat selaku Komandan Rayon Militer Legok.
TAG: