MOMSMONEY.ID - Melanjutkan tradisi di bulan Ramadan, bergandeng bersama lintas pihak memfasilitasi niatan masyarakat membaca serta mendalami kandungan Alquran, Yayasan Muslim Sinar Mas mewakafkan ribuan mushaf Alquran kepada Ikatan Cendekiawan Muslim Indonesia (ICMI). "Melalui inisiatif ini kami berharap dorongan membangun akhlak mulia melalui membaca Alquran di kalangan masyarakat, khususnya pada bulan suci Ramadan, dapat semakin terwadahi," ujar Ketua Umum Yayasan Muslim Sinar Mas (YMSM) Saleh Husin selepas penyerahan simbolis 2.000 mushaf kepada Ketua Umum ICMI Arif Satria. "Sebagaimana dukungan kepada ICMI dalam gelaran Muzakarah Ilmiah Ramadan yang kami yakini memberikan kesempatan lebih luas bagi umat muslim guna memaknai dan mempraktikkan nilai kebaikan serta kebersamaan yang ada dalam Alquran secara kontekstual," katanya.
Yayasan Muslim Sinar Mas Wakafkan Ribuan Alquran kepada ICMI
MOMSMONEY.ID - Melanjutkan tradisi di bulan Ramadan, bergandeng bersama lintas pihak memfasilitasi niatan masyarakat membaca serta mendalami kandungan Alquran, Yayasan Muslim Sinar Mas mewakafkan ribuan mushaf Alquran kepada Ikatan Cendekiawan Muslim Indonesia (ICMI). "Melalui inisiatif ini kami berharap dorongan membangun akhlak mulia melalui membaca Alquran di kalangan masyarakat, khususnya pada bulan suci Ramadan, dapat semakin terwadahi," ujar Ketua Umum Yayasan Muslim Sinar Mas (YMSM) Saleh Husin selepas penyerahan simbolis 2.000 mushaf kepada Ketua Umum ICMI Arif Satria. "Sebagaimana dukungan kepada ICMI dalam gelaran Muzakarah Ilmiah Ramadan yang kami yakini memberikan kesempatan lebih luas bagi umat muslim guna memaknai dan mempraktikkan nilai kebaikan serta kebersamaan yang ada dalam Alquran secara kontekstual," katanya.