TOKYO. Bursa Jepang memimpin kenaikan bursa Asia pada transaksi pagi ini (22/3). Berdasarkan data Bloomberg, pada pukul 09.22 waktu Tokyo, indeks MSCI Asia Pacific melaju 0,7%. Pagi ini, indeks Topix Jepang melesat 2% dan merupakan kenaikan harian terbesar sejak 2 Maret lalu. Penyebabnya tak lain adalah pelemahan yen sebesar 0,2% menjadi 112,17 per dollar AS. Sementara itu, indeks S&P/ASX 200 Australia naik 0,1%. Salah satu sentimennya adalah pengunduran diri Elmer Funke Kupper, CEO ASX Ltd akibat dugaan penyuapan.
Yen dan minyak membuat bursa Asia berlari
TOKYO. Bursa Jepang memimpin kenaikan bursa Asia pada transaksi pagi ini (22/3). Berdasarkan data Bloomberg, pada pukul 09.22 waktu Tokyo, indeks MSCI Asia Pacific melaju 0,7%. Pagi ini, indeks Topix Jepang melesat 2% dan merupakan kenaikan harian terbesar sejak 2 Maret lalu. Penyebabnya tak lain adalah pelemahan yen sebesar 0,2% menjadi 112,17 per dollar AS. Sementara itu, indeks S&P/ASX 200 Australia naik 0,1%. Salah satu sentimennya adalah pengunduran diri Elmer Funke Kupper, CEO ASX Ltd akibat dugaan penyuapan.