Yogurt hingga teh, obat flu dan batuk bisa dari 4 bahan ini



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Mulai dari anak-anak hingga orang dewasa pasti pernah mengalami flu dan batuk. Tentu saja hal itu menyebabkan tubuh terasa tak nyaman. Supaya kondisi Anda tak memburuk, cobalah untuk segera mengonsumsi obat flu dan batuk dari bahan alami.

Saat terinfeksi flu, nafsu makan Anda cenderung menurun. Namun, bukan berarti Anda bisa membiarkan hal itu, ya. Usahakan untuk tetap makan dan minum supaya sistem imun tubuh kembali kuat. Dengan begitu, tubuh menjadi lebih mampu melawan infeksi.

Anda tidak perlu khawatir karena ada banyak jenis makanan dan minuman yang bisa Anda konsumsi selama sakit. Mulai dari yogurt, teh herbal, dan lain sebagainya. namun, jika mengonsumsi jenis makanan itu tak memberikan dampak apa pun, segera periksakan diri ke dokter.

Makan Buah Sitrus


Jeruk, lemon, jeruk bali, adalah beberapa jenis buah sitrus yang bisa Anda jadikan pilihan saat sakit. Melansir Singlecare (singlecare.com), vitamin C dalam buah sitrus berperan sebagai antioksidan yang mana bisa menguatkan daya tahan tubuh.

Seiring berjalannya waktu, rutin mengonsumsi vitamin C akan mengurangi gejala flu dan memperpendek durasi kemunculannya. Selain dikonsumsi secara langsung, Anda bisa mengolah buah sitrus menjadi jus, apalagi jika Anda juga mengalami sakit tenggorokan.

Baca Juga: 10 Bahan herbal yang berkhasiat jadi obat batuk berdahak dan kering

Yogurt

Obat flu dan batuk selanjutnya yang bisa Anda coba adalah yogurt. Tekstur yogurt yang lembut mampu menenangkan tenggorokan yang meradang akibat infeksi flu. Tidak berhenti sampai di situ, yogurt dipenuhi dengan probiotik yang baik untuk sistem imun tubuh.

Singlecare menambahkan bahwa yogurt kaya akan protein. Artinya, mengonsumsi yogurt ketika sakit dapat menambah energi sehingga Anda bisa melanjutkan aktivitas Anda sehari-hari.

Teh Herbal

Obat flu dan batuk yang tidak boleh Anda lewatkan adalah teh herbal. Kandungan dalam beberapa jenis teh mampu mengatasi gejala flu yang lain. Mulai dari mengurangi produksi lendir, mengatasi hidung tersumbat, mual, hingga peradangan.

Baca Juga: 5 Obat batuk pilek alami yang mudah dibuat sendiri di rumah

Makanan Kaya Zinc

Makanan yang mengandung banyak zinc bisa Anda masukkan dalam menu sehat selama Anda sakit. Anda bisa menemukan zinc di berbagai macam makanan, misalnya ayam, kepiting, kerang, dan lain sebagainya.

Makanan yang Perlu Anda Hindari

Selain mengonsumsi beberapa jenis makanan dan minuman, ada jenis makanan dan minuman yang sebaiknya Anda hindari selama flu. Makanan dan minuman yang dimaksud adalah makanan berminyak, kafein, hingga alkohol.

Selanjutnya: 5 Bahan yang cocok dijadikan obat herbal flu dan batuk

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News