JAKARTA. Untuk melakukan ekspansi. PT Yanaprima Hastapersada Tbk (YPAS) saat ini tengah berusaha mencari pinjaman sebesar Rp 36,05 miliar. "Untuk membeli lahan produksi dan dua bangunan nilainya Rp 51,5 miliar," kata Direktur Independen YPAS, Rinawati saat konferensi pers di kantornya, Jakarta Jumat (25/5). Untuk membeli lahan dan bangunan itu, YPAS akan memakai dana dengan skema pinjaman serta sebagian lagi dari kas internal dengan komposisi 70% berasal dari pinjaman. "Lebih banyak memang dari bank. 70% dari bank rasionya minimal 2:1," tambahnya. Untuk mencari pinjaman itu, perusahaan yang memproduksi karung plastik ini sudah melakukan pembicaraan dengan dua hingga tiga perbankan dalam negeri. Sayangnya, Rinawati masih tutup mulut menyebutkan siapa nama perbankannya itu.
YPAS cari pinjaman Rp 36,05 miliar untuk ekspansi
JAKARTA. Untuk melakukan ekspansi. PT Yanaprima Hastapersada Tbk (YPAS) saat ini tengah berusaha mencari pinjaman sebesar Rp 36,05 miliar. "Untuk membeli lahan produksi dan dua bangunan nilainya Rp 51,5 miliar," kata Direktur Independen YPAS, Rinawati saat konferensi pers di kantornya, Jakarta Jumat (25/5). Untuk membeli lahan dan bangunan itu, YPAS akan memakai dana dengan skema pinjaman serta sebagian lagi dari kas internal dengan komposisi 70% berasal dari pinjaman. "Lebih banyak memang dari bank. 70% dari bank rasionya minimal 2:1," tambahnya. Untuk mencari pinjaman itu, perusahaan yang memproduksi karung plastik ini sudah melakukan pembicaraan dengan dua hingga tiga perbankan dalam negeri. Sayangnya, Rinawati masih tutup mulut menyebutkan siapa nama perbankannya itu.